Bila Tiada Panduan

Bismillah,

Hidup tanpa panduan itu...

Seperti praktikum tanpa modul,
Seperti ujian tanpa belajar,
Seperti acara tanpa TOR,
Seperti mengkode tanpa library, tanpa primitif,

Terjebak dalam jurang kebingungan tanpa jawab,
Tersesat di rawa tanpa hawa,
Tercengung dalam bayang tanpa kata,

Ketika semua itu mencapai klimaks,

Pucuk mulai mencari celah cahaya untuk tumbuh
Semut membentuk lintasan jalan demi sebutir gula
Musafir gurun mulai berfatamorgana menggapai oase

Dan,

Begitu pula hidup,
Ketika hidup tanpa panduan, tanpa arah, dan tuntunan
Jiwa akan kering, semangat akan pudar, bunga raga akan layu,

Oleh karena itu,

Mari bertasbih pada Allah, Tuhan Semesta Alam,
Ia memberi kita fitrah untuk kembali pada-Nya,
Mencari cahaya dalam gelap,
Mencari ketenangan dalam kelut,
Berlindung pada cinta-Nya ketika hampa,

Dan Allah pula yang mengaruniai kita dengan Al-quran.
Melalui Panduan paling agung inilah,
cahaya terpancar,
ketenangan ditebarkan,
cinta menghiasi jiwa,

inilah modul praktikum yang di dalamnya terpapar dengan jelas segala kebaikan ilmu,
inilah referensi hikmah dan ajaran keihsanan dalam perjalanan hidup,
inilah TOR eksekusi iman,
Yah, Quranlah library tempat ketakwaan lahir dalam diri seorang hamba yang shalih,

Persembahan sepenuh jiwa untuk-Nya adalah salah satu wujud syukur kita, yang masih amat kecil bila dibandingkan dengan rahmat Allah pada kita :')

"taraktu fii kum amraini, in tamassaktum bihima, lan tadhillu abadan, kitabillah wa sunnata rasulih"-Hadits

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.